Telur Bawang Bombay

Bahan:
2 btr telur
1 buah bawang bombay, iris-iris
1 sm kecap asin
1 sm kecap manis
merica secukupnya
minyak goreng secukupnya

Cara membuatnya :
  1. Kocok 2 butir telur, tambahkan kecap asin, kecap manis, dan merica. Campur rata.
  2. Panaskan wajan dengan minyak goreng, tumis bawang bombay sampai layu.
  3. Masukkan kocokan telur. Goreng sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan.
  4. Siap disajikan. Bisa disajikan dengan sambal botolan atau saus tomat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ayam Pandan Goreng

Tip Membersihkan Buncis

Bung Jan Kee